Yogyakarta_Pada hari ini, Rabu (04/09), Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Yogyakarta menyelenggarakan acara pisah sambut Kepala Rutan (Karutan) dan Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (Ka.KPRTN). Acara ini turut dihadiri oleh Kalapas Magelang, Kalapas Yogyakarta, Kabid Yantah Keshab Lola Basan Baran & Keamanan, seluruh jajaran pegawai Rutan, serta Dharma Wanita Rutan Wonosobo dan Rutan Jogja.
Dalam acara ini, Plt. Karutan lama, Bapak Zanuar Rindang, resmi mengakhiri masa tugasnya setelah mengemban amanah sebagai pimpinan Rutan Yogyakarta selama 41 hari terakhir. Selanjutnya posisi Karutan kini diisi oleh Bapak Narya, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Rutan Kelas IIB Wonosobo. Selain itu, acara ini juga menandai pergantian posisi Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (Ka.KPRTN). Bapak Ibnu Sina Nurisqiawan secara resmi digantikan oleh Bapak Brahmatiya Putra Sakti. Ka.KPRTN baru.
Dalam sambutannya, Bapak Zanuar menyampaikan “Saya sangat bersyukur telah menjadi bagian dari keluarga besar Rutan Yogyakarta. Segala capaian yang telah kita raih tidak lepas dari kerja keras kita bersama. Saya percaya, di bawah pimpinan yang baru, Rutan ini akan terus maju dan berkembang,” ungkapnya dengan penuh haru.
Karutan baru menyambut dengan antusias, menyampaikan harapannya untuk dapat membawa perubahan yang positif dan inovatif. Dalam sambutannya, beliau menyatakan komitmennya untuk melanjutkan kepemimpinan dan melaksanakan kinerja terbaiknya untuk membuat Rutan Jogja lebih baik lagi. Beliau juga meminta bantuan dan kerjasama dari seluruh pegawai Rutan Jogja karena sejatinya tanpa kontribusi dan kerjasama yang baik akan menghasilkan kinerja dan pelayanan yang optimal.
Acara pisah sambut ini ditutup dengan pemberian cinderamata kepada Bapak Zanuar Rindang dan Bapak Ibnu Sina Nurisqiawan, sebagai simbol penghargaan atas dedikasi dan kontribusi mereka selama ini.