Yogyakarta_(Jumat, 15/09) Jelang pelaksanaan kegiatan penemuan kasus TBC aktif di lingkungan Rumah Tahanan Negara Kelas IIA Yogyakarta (Rutan Yogya), seluruh warga binaan dilakukan skrining.
Skrining dilakukan pada hari Kamis, 14 September 2023. Digelar di Klinik Pratama Rutan Yogyakarta, pelaksanaan skrining dilakukan oleh seluruh tenaga kesehatan di Rutan Yogya, dan didampingi oleh staf dan anggota jaga yang sedang bertugas.
Pelaksanaan skrining berjalan dengan lancar, tertib dan kondusif. Diharapkan melalui persiapan yang matang, pelaksanaan kegiatan penemuan kasus TBC aktif di Rutan Yogya pada hari Kamis, 21 September 2023 dapat berjalan dengan lancar.